SEKAYU, Topik Sumsel — Setelah menjalakan beberapa tahapan seleksi penerimaan atlet oleh Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispopar) Kabuputaen Musi Banyuasin (Muba), sebanyak 58 atlet dari 15 Cabang Olahraga (Cabor) telah dinyatakan lolos dan resmi bergabung menjadi Atlet PPLP-D Muba tahun 2022.
Kepala Dispopar Muba M Fariz SSTP MM melalui Sekretaris Dispopar Ferry Afandi ST MSi didampingi Kabid Olahraga Giri SPd MSi dan Kasi Pengenbangan SDM dan Iptek Olahraga Franki Wijaya SH MSi menjelaskan, bahwa sebelumnya Dispopar Muba telah mengumumkan adanya penerimaan atlet PPLP-D Muba sebanyak 80 orang dari 15 cabor guna mengisi kekosongan atlet yang telah lulus sekolah.
“Ya, memang sebelumnya kita telah mengumumkan akan menerima atlet PPLP-D Muba sebanyak 80 orang, namun kali ini kami hanya meloloskan atlet sebanyak 58 orang karena memang kami mencari atlet yang benar-benar berkualitas, untuk apa kita memaksakan cukup 80 orang namum tidak bisa membawa harum nama Muba nantinya”, jelasnya, Rabu (08/06/2022) saat registrasi ulang atlet yang lolos seleksi di Gedung Dispopar Muba.
Dirinya juga mengungkapkan, untuk mengisi kekosongan yang belum dipenuhi pada seleksi ini, pihaknya nanti akan melakukan seleksi ulang. “Ya, mungkin untuk kekosongan yang belum terpenuhi ini kami akan melaksanakan seleksi ulang biar kami bisa menemukan bibit atlet yang benar-benar memiliki kualitas”, ungkapnya.
Untuk atlet yang lulus seleksi ini, Ferry berharap, untuk lebih bersemangat lagi untuk menjalakan latihan dan bersiap untuk mengharumkan nama Muba. “Kami juga akan menseleksi lagi para atlet agar benar-benar siap untuk dilibatkan di POPDA Sumsel yang akan di gelar bulan Agustus 2022 mendatang”, tukasnya.